-->

#15 SUBSIDIARY LEDGERS AND SPECIAL JOURNALS


Pada postingan-postingan sebelumnya, seluruh transaksi SolusiNet secara manual dicatat dalam jurnal dua kolom atau sering disebut sebagai jurnal umum. Ayat jurnal kemudian di-posting satu demi satu ke dalam akun yang terdapat di buku besar.

Sistem akuntansi manual seperti ini mudah digunakan dan dimengerti saat perusahaan memiliki transaksi dalam jumlah kecil. Saat perusahaan memiliki sejumlah besar transaksi sejenis, maka penggunaan jurnal umum dua kolom untuk segala transaksi menjadi tidak efisien dan tidak praktis. Dalam hal ini, buku besar pembantu dan jurnal khusus akan sangat membantu.


BUKU BESAR PEMBANTU


Buku besar pembantu adalah buku sekunder yang mendukung akun pengendali di buku besar.

Dua buku besar pembantu yang paling umum adalah:
  1. Buku besar pembantu piutang usaha; dan
  2. Buku besar pembantu utang usaha.
Buku besar pembantu piutang usaha (accounts receivable subsidiary ledger) atau buku besar pelanggan mendaftar pelanggan berdasarkan urutan abjad. Akun pengendali dalam buku besar yang merangkum seluruh transaksi debit dan kredit untuk setiap akun pelanggan individu adalah Piutang Usaha.

Buku besar pembantu utang usaha (accounts payable subsidiary ledger) atau buku besar kreditor mendaftar kreditor berdasarkan urutan abjad. Akun pengendali yang terkait dalam buku besar adalah Utang Usaha.

Banyak perusahaan menggunakan buku besar pembantu untuk akun-akun lainnya selain Piutang Usaha dan Utang Usaha. Sebagai contoh, perusahaan sering menggunakan buku besar peralatan untuk menyimpan transaksi setiap peralatan yang dibeli, biaya perolehannya, lokasi, dan data lainnya.


JURNAL KHUSUS


Jurnal khusus (special journal) dirancang untuk mencatat satu jenis transaksi yang terjadi berulang kali. Sebagai contoh, perusahaan memiliki banyak transaksi pembayaran kas, perusahaan tersebut dapat menggunakan jurnal khusus untuk mencatat pembayaran kas. Mereka juga dapat menggunakan jurnal khusus lain untuk mencatat penerimaan kas.

Bentuk dan jumlah jurnal khusus yang digunakan perusahaan bergantung pada karakteristik bisnisnya. Jenis transaksi beserta jurnal khusus terkait yang sering muncul yang digunakan oleh perusahaan jasa kecil dan menengah adalah sebagai berikut:



Jurnal umum (general journal) atau sering disebut jurnal saja, dapat digunakan untuk ayat jurnal yang tidak cocok dicatat di jurnal khusus manapun. Sebagai contoh, ayat jurnal penyesuaian dan penutup dicatat di jurnal umum.

Transaksi yang dicatat dalam jurnal pendapatan dan penerimaan kas akan memengaruhi buku besar pembantu piutang. Sedangkan transaksi yang dicatat dalam jurnal pembelian dan pengeluaran kas akan memengaruhi buku besar pembantu utang.

(TO BE CONTINUED)  MENGENAL AKUNTANSI (BAGIAN 16)

Referensi:
  1. Warren, C. S., J. M. Reeve, dan J. E. Duchac. 2018. Accounting 27e. South-Western, Cengage Learning.
  2. Warren, C. S., J. M. Reeve, J. E. Duchac, E. T. Wahyuni, dan A. A. Jusuf. 2017. Pengantar Akuntansi 1 – Adaptasi Indonesia. Edisi 4. Penerbit Salemba Empat.
Image Courtesy of:
>> https://pexels.com; https://cencage.com

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "#15 SUBSIDIARY LEDGERS AND SPECIAL JOURNALS"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel